New Isuzu MU-X

Spesifikasi dan Harga Isuzu mu-X



Pasar SUV di Indonesia semakin ramai dengan datangnya pendatang baru dari negeri sakura yaitu Isuzu Mu-X yang memiliki body bongsor dan tinggi yang siap melahap jalanan terjal dengan mulus. Jika dilihat dari kacamata Mas Sena Isuzu Mu X ini cukup terlambat untuk meluncur di Indonesia karena di tanah air sendiri sudah banyak berbagai mobil SUV yang bertebaran seperti Mitsubhisi Pajero, Toyota Fortuner, sampai dengan Hyundai Santa Fee. Namun Isuzu tampaknya mengerti akan hal ini dan mencoba untuk merilis mobil SUV terbarunya ini dengan fitur-fitur yang tidak akan didapatkan di mobil-mobil SUV merek lain. Penasaran dengan fitur-fitur apa saja yang membuat Isuzu Mu-X ini spesial? Yuk kita lihat bersama Mas Sena disini spesifikasinya
 

PT Isuzu Astra Motor Indonesia hanya mengeluarkan satu model Isuzu MU-X. SUV 7 penumpang ini ditawarkan dengan harga Rp 425 juta on the road di Jakarta.PT Isuzu Astra Motor Indonesia hanya mengeluarkan satu model Isuzu MU-X. SUV 7 penumpang ini ditawarkan dengan harga Rp 425 juta on the road di Jakarta.

Isuzu MU-X memiliki panjang 4.825 mm, lebar 1.860 mm, dan tinggi 1.840 mm. Sementara wheelbase-nya mencapai 2.845 mm. Desain eksteriornya didominasi garis tegas yang membuat tampang mobil terliat tangguh.

Untuk mesin, Isuzu MU-X mengandalkan 4JK1-TC Hi-Power 4 silinder DOHC 16-Valve dengan kapasitas 2.499 cc. Dapur pacu yang hanya dipasangkan dengan transmsi otomatis ini dibekali sistem turbo variabel geometri dan intercooler. Total tenaga yang dihasilkan 136 dk/3.600 rpm dengan torsi puncak 319 Nm/1.800-2.800 rpm.

Mobil ini dibekali sejumlah fitur. Anti-lock Brake System, Electronic Brakeforce Distribution, Electronic Stability Control, Traction Control System, dan Brake Assist sudah menjadi standar. Ini masih ditambah jok elektrik, rear AC, smart key, push button start/stop, dan rear camera.

Isuzu Mu-X sendiri adalah mobil SUV yang berpenumpang 7 orang. Isuzu membidik pasar Indonesia karena melihat minat masyarakat Indonesia akan mobil SUV cukup berantusias danpenjualannya semakin meningkat. Hal ini sebenarnya tidak terlepas dari kontur geografis negeri kita yang dipenuhi dengan pegunungan dan jalanan yang belum begitu bagus sehingga masyarakat memilih mobil yang berpostur tinggi. Nah Isuzu Mu X mengisi ruang ini dengan penampilannya yang terbilang gagah dengan ban berukuran besar dan jarak antara tanah yang cukup tinggi.

Spesifikasi Isuzu Mu-X

Jika kita melihat sekilas mobil SUV Isuzu ini desainnya akan mirip dengan Toyota Fortuner. Namun sebenarnya berbeda karena spesifikasi Isuzu Mu-X dilengkapi dengan aksesoris-aksesoris yang mobil SUV lain tidak memiliki. Seperti ketika anda melihat body depannya akan terlihat gagah dan premium dengan adanya Grille yang dipalisi dengan krom berserta Head Lamp dengan tatapan tajam yang modern. Pada bumper depannya juga tidak luput menjadi perhatian Isuzu dengan desainnya yang 3 dimensi dengan disematkannya 2 Fog Lamp. Jika kita beralih ke samping Isuzu Mu-X akan terlihat kuat dan berwibawa dengan Fender yang memberi kesan berotot serta Side Body Molding yang kali ini berlapiskan krom. Untuk body belakangnya sendiri Isuzu Mu-X ini juga terkesan premium dengan lekukan-lekukan apik disekujur bodynya serta pucuk dari knalpotnya yang dilapisi krom. Dengan dimensi dari spesifikasi Isuzu Mu X yang berukuran 4.825×1.860×1.840 (PxLxT/mm) membuat mobil SUV ini tampak bongsor.

Spesifikasi Isuzu Mu-X di sektor keselamatan dan keamanannya sendiri terlihat percaya diri dengan hadirnya berbagai fitur canggih seperti kamera pemantau  bagian belakang serta sensor parkir. Untuk urusan keselamatan dan keamanan ini Isuzu nampaknya tidak main-main dengan menstandarkan Isuzu Mu X ini sesuai dengan standar keselamatan Eropa. Fitur premium Stability dan Traction Control juga coba dihadirkan oleh Isuzu di Isuzu Mu-X ini untuk menanggulangi bahaya oversteer ataupun understeer saat mobil SUV ini diajak berjalan di jalanan yang licin maupun terjal. Untuk sisi remnya mobil SUV Isuzu ini mengadopsi model disk brake yaitu berupa ABS dan Brakeforce Distribution dan Brake Assist untuk membuat sistem pengeremannya lebih cakram dan stabil saat menikung sekalipun. Bagaimana cukup mantap kan spesifikasi Isuzu Mu X ini? Yuk kita lihat dapur pacu yang diusungnya.
Mobil SUV Isuzu ini memang terlihat mantap dengan fitur-fitur canggih yang dibawanya. Namun tentunya tanpa dilengkapi mesin yang hebat kelengkapan fitur canggih di mobil ini akan terasa kurang. Nah spesifikasi Isuzu Mu-X di sektor dapur pacu juga terlihat cukup baik dengan kapasitas mesinnya yaitu 2.499 cc dengan tipe 4JK1-TC Hi-Power 4 silinder segaris mampu untuk memberikan power yang besar yaitu 136 PS pada 3.600 rpm. Sedangkan untuk urusan torsinya Isuzu Mu-X dapat menggapai power maksimal 32.6 kgm pada 1.800-2.800 rpm. Mesinnya bersistem Turbocharge Intercooled VGS yang dapat menghasilkan kekuatan mesin yang maksimal namun tetap stabil saat diajak kebut. Transmisi otomatisnya berjenis 5-speed plus tiptronic sequential shift yang dapat digunakan secara manual. Teknologi Adaptive Gradient Logic Control yang ada pada spesifikasi Isuzu Mu X juga semakin menstabilkan performa mobil SUV ini dengan membuatnya tidak terlalu sering pindah gigi saat berada di jalanan menanjak.

Harga Isuzu Mu-X

Itulah ulasan yang dapat Mas Sena paparkan mengenai mobil SUV hebat dari Isuzu ini. Nah sekarang waktunya Mas Sena untuk membisikkan harga Isuzu Mu-X ini yang dijual di Indonesia. Setelah mengulasnya dengan begitu tajam tadi Mas Sena melihat mobil SUV ini mempunyai potensi yang besar untuk populer sebagai mobil SUV pilihan di Indonesia dengan fitur-fiturnya yang cadas. Isuzu dalam menggarap Isuzu Mu-X ini tampaknya hati-hati dan cermat untuk membuat performanya unggul dari mobil-mobil di kelasnya. Desainnya pun tampak premium serta gagah dengan bodynya yang bongsor dibalut dengan aksesoris-aksesoris modern yang membuatnya tampak keren dan berotot.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel